![]()
Jakarta – Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) kembali menorehkan prestasi membanggakan di kancah nasional. Organisasi pencak silat yang berakar kuat pada nilai-nilai budaya dan persaudaraan tersebut berhasil meraih penghargaan bergengsi “Excellence in Cultural Leadership and Community Empowerment” dalam ajang CNN Indonesia Awards 2025.
Penghargaan ini diterima langsung oleh Ketua Umum PSHT, Drs. H.R. Moerdjoko HW, dalam acara yang digelar di Grand Ballroom The Ritz-Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, pada Jumat (31/10/2025) sore. Kehadiran Moerdjoko HW dalam ajang tersebut menjadi simbol komitmen PSHT dalam menjaga dan mengembangkan warisan budaya bangsa melalui seni bela diri pencak silat.
Ajang CNN Indonesia Awards 2025 mengusung tema besar “Perayaan Kolaborasi dan Harmoni”, yang selaras dengan semangat 8 Misi Asta Cita dalam pembangunan nasional. Acara tersebut memberikan apresiasi kepada berbagai pihak yang dinilai berperan aktif dalam mendorong kemajuan bangsa melalui kolaborasi lintas sektor, baik dalam bidang budaya, ekonomi, pendidikan, maupun pemberdayaan masyarakat.
Dalam sambutannya, Ketua Umum PSHT Drs. H.R. Moerdjoko HW menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas penghargaan yang diberikan. Ia menegaskan bahwa pencapaian ini bukan hanya milik pengurus pusat, tetapi merupakan hasil kerja keras dan dedikasi seluruh warga PSHT di Indonesia maupun di luar negeri.
“Penghargaan ini kami dedikasikan untuk seluruh warga PSHT di Indonesia dan di luar negeri. Ini adalah bentuk apresiasi atas komitmen kami dalam melestarikan warisan budaya bangsa serta memperkuat karakter generasi muda melalui semangat persaudaraan,” ujarnya penuh rasa bangga.
Moerdjoko juga menekankan pentingnya adaptasi dan inovasi agar nilai-nilai luhur pencak silat tetap relevan di tengah perubahan zaman. “Kami percaya, budaya dan karakter bangsa adalah kekuatan utama dalam membangun Indonesia yang berdaulat dan berkepribadian. Karena itu, PSHT akan terus berinovasi agar ajaran luhur ini dapat menginspirasi masyarakat luas,” imbuhnya.
Sebagai salah satu perguruan pencak silat terbesar di Indonesia, PSHT kini memiliki lebih dari 10 juta anggota yang tersebar di 368 kabupaten/kota, 20 komisariat perguruan tinggi, serta 33 cabang khusus di luar negeri. Jaringan luas ini menjadi bukti kuatnya pengaruh PSHT dalam pembinaan generasi muda serta pelestarian nilai-nilai kebangsaan.
Penghargaan dari CNN Indonesia ini menegaskan kiprah PSHT sebagai pelopor dalam menjaga jati diri budaya bangsa sekaligus memperkuat peran sosial di masyarakat. Melalui berbagai program pembinaan dan kegiatan kemasyarakatan, PSHT terus berkomitmen menjadi garda terdepan dalam menumbuhkan solidaritas, persatuan, dan semangat kebangsaan di seluruh lapisan masyarakat.
Dengan torehan prestasi ini, PSHT kembali membuktikan diri sebagai organisasi budaya dan bela diri yang tidak hanya melestarikan tradisi, tetapi juga berkontribusi nyata bagi pemberdayaan masyarakat dan pembangunan karakter bangsa.
(revi)

