Kapolres Nganjuk Ngopi Santai Bersama Palmera, Teguhkan Komitmen Jaga Kondusifitas

Kapolres Nganjuk Ngopi Santai Bersama Palmera, Teguhkan Komitmen Jaga Kondusifitas

Loading

Nganjuk – Suasana hangat dan penuh kebersamaan terlihat dalam kegiatan ngopi santai yang digelar Kapolres Nganjuk AKBP Henri Noveri Santoso, S.H., S.I.K., M.M. bersama pengurus Pendekar Anjuk Ladang Melindungi Rakyat (Palmera) Kabupaten Nganjuk. Acara berlangsung di Lumos Cafe pada Sabtu (27/9/2025) malam dengan dihadiri sekitar 25 orang pengurus Palmera, termasuk para ketua perguruan silat yang tergabung di dalamnya, serta pejabat utama Polres Nganjuk.

Kegiatan ini menjadi ajang mempererat silaturahmi antara Polres Nganjuk dengan Palmera. Selain sebagai sarana komunikasi, pertemuan santai ini juga menjadi wujud nyata sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Nganjuk. Kehadiran Palmera yang menaungi berbagai perguruan silat dinilai sangat strategis dalam membangun kedamaian di tengah masyarakat.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Nganjuk AKBP Henri Noveri Santoso menyampaikan apresiasinya kepada pengurus Palmera yang telah hadir. Ia menekankan pentingnya peran organisasi ini dalam mendukung terciptanya situasi kondusif di Nganjuk. “Palmera dibentuk sebagai wadah bersama para pengurus perguruan silat untuk berperan aktif menjaga kamtibmas di Nganjuk. Dengan soliditas dan kebersamaan, kita wujudkan Nganjuk yang aman dan kondusif,” ujarnya.

Kapolres juga menambahkan bahwa keterlibatan tokoh-tokoh perguruan silat melalui Palmera menjadi langkah penting dalam meredam potensi gesekan antarwarga. Menurutnya, pendekatan yang mengutamakan kebersamaan dan persaudaraan akan memperkuat ikatan sosial di masyarakat, sehingga konflik dapat dicegah sejak dini.

Sementara itu, Ketua Palmera Kabupaten Nganjuk, Drs. H. Gondo Haryono, M.Si., menyambut baik inisiatif yang digagas Kapolres Nganjuk. Ia menilai pertemuan santai ini sangat bermanfaat, terlebih sebagai momentum lanjutan pasca pengukuhan Palmera. “Terima kasih kepada Pak Kapolres atas kegiatan ngopi santai ini. Bulan depan kita jadwalkan pertemuan di wilayah Pace sekaligus mengajak Palmera Kecamatan Pace bergabung, agar semakin kuat tali persaudaraan dan peran kita dalam menjaga keamanan,” ungkapnya.

Suasana keakraban semakin terasa ketika diskusi berjalan hangat antara jajaran kepolisian dengan pengurus Palmera. Berbagai gagasan untuk menjaga ketertiban di Nganjuk mengemuka, mulai dari patroli bersama, penyuluhan masyarakat, hingga pembentukan posko Palmera di titik strategis kota.

Sebagai bentuk tindak lanjut, usai acara ngopi santai Kapolres Nganjuk bersama pengurus Palmera langsung menggelar patroli bersama di sejumlah titik kota. Salah satu lokasi yang ditinjau adalah Jalan A. Yani, yang rencananya akan dijadikan sebagai posko Palmera untuk memperkuat pengawasan lingkungan.

Melalui kegiatan ini, Polres Nganjuk dan Palmera meneguhkan komitmen untuk terus menjaga kondusifitas wilayah. Kolaborasi keduanya diharapkan mampu menghadirkan Nganjuk yang damai, rukun, dan aman bagi seluruh lapisan masyarakat. Dengan sinergi yang semakin erat, harapan terciptanya situasi kamtibmas yang stabil dapat benar-benar terwujud.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *